India Cetak Rekor 22 Juta Vaksin Saat Peringati Ultah Modi

Jakarta, CNN Indonesia --

India mencetak rekor vaksin Covid-19 terbanyak dalam satu hari yakni 22 juta vaksin. Rekor vaksin terbanyak ini dicetak saat memperingati hari ulang tahun Perdana Menteri Narendra Modi yang ke-71 tahun pada Jumat (17/9).

"Ini adalah hadiah dari petugas kesehatan dan warga kepada perdana menteri," kata Menteri Kesehatan Mansukh Mandaviya, dikutip dari AFP.

Mandviya mengungkapkan ini merupakan kali pertama vaksin Covid-19 dapat menyentuh angka lebih dari 20 juta suntikan dalam satu hari. Sebelumnya, rekor suntikan vaksin Covid-19 terbanyak dalam sehari di India terjadi pada Agustus lalu dengan total 14 juta vaksin.


Raihan dicapai dengan mendirikan banyak pusat vaksinasi di stadion, pusat perbelanjaan, dan tempat-tempat umum lainnya. Pemerintah India juga meningkatkan kampanye agar dapat menyuntik 1,1 miliar orang pada akhir tahun.

Merespons rekor vaksinasi ini, Modi mengaku bangga dengan capaian tersebut.

"Setiap orang India akan bangga dengan rekor angka vaksinasi hari ini. Saya berterima kasih kepada para dokter, inovator, administrator, perawat, dan semua pekerja garis depan yang telah bekerja keras untuk menyukseskan program vaksinasi," tulis modi dalam sebuah unggahan di Twitter.

[Gambas:Twitter]

Saat ini, 788 juta orang telah mendapatkan suntikan vaksin dosis pertama di India. Namun, masih di bawah 20 persen yang memenuhi dua dosis vaksin.

India merupakan salah satu negara dengan kasus Covid-19 parah, tertinggi kedua di dunia. Tercatat lebih dari 32 juta infeksi dengan 437 ribu kematian.

(ptj)

[Gambas:Video CNN]

0 Response to "India Cetak Rekor 22 Juta Vaksin Saat Peringati Ultah Modi"

Post a Comment